Ini Titah Kapolri Dalam Pengamanan Operasi Ketupat

Gambar Gravatar

KABAR DPR– Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memerintahkan semua personel yang bertugas melakukan pengamanan Operasi Ketupat 2023 untuk bersungguh-sungguh dalam bertugas.

Para anggota diminta untuk menerapkan berbagai langkah-langkah yang dilakukan pada pengamanan arus mudik juga harus diterapkan pada arus balik, supaya mampu mengawal perjalanan mudik dari keberangkatan hingga kepulangan.

Bacaan Lainnya

“Agar masyarakat mendapatkan kegembiraan bertemu sanak saudara dan bisa kembali dengan selamat,” kata Sigit kepada wartawan di Monas, Jakarta Pusat, Senin (17/4/23) sore.

Jenderal bintang empat itu juga memberikan arahan kepada anggota agar dapat memberikan informasi terkait kebijakan dan perkembangan situasi lalu lintas terkini tersampaikan dengan baik melalui iklan layanan masyarakat.

Mereka dapat melakukan penguatan komunikasi publik, baik menggunakan media TV-Radio nasional maupun lokal, serta media streaming Polri TV-Radio melibatkan toga, tomas, influencer dan public figure.

“Perkuat sinergisitas dan soliditas antara petugas pengamanan maupun stakeholder terkait, karena hal tersebut merupakan kunci keberhasilan Operasi Ketupat 2023,” ucapnya.

Adapun, total personel gabungan yang dikerahkan yaitu 148.261 yang terdiri dari Polri, TNI, BNPB, hingga Satpol PP.

Apa reaksi anda soal berita ini?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
Iklan-Admin

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *