Korlantas Dorong Tertib Berlalu Lintas Saat Arus Mudik dan Balik Lebaran 2023

Gambar Gravatar
Polri memastikan jika penerapan skema ganjil-genap di jalan tol selama mudik lebaran 2023 bersifat situasional.
Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Firman Shantyabudi (dok. Polri)

KABAR DPR – Polri meminta agar masyarakat tertib berlalu lintas saat arus mudik dan balik Lebaran 2023 ini. Upaya tersebut agar kegiatan mudik bsa berlangsung dengan aman dan lancar.

“Ada diskresi-diskresi yang dilakukan sepanjang masyarakat akan menjadi arahan petugas untuk tertib lajur, sehat kendaraan dan pemudik sampai di tujuan nanti,” kata Kakorlantas Polri Irjen Firman Shantyabudi, Senin (10/4).

Bacaan Lainnya

Dia menyebutkan jika kepolisian telah menyiapkan skema rekayasa lalu lintas. Oleh sebab itu, dia meminta agar masyarakat juga mengikuti petunjuk dari petugas di lapangan.

Menurutnya, penting juga agar masyarakat tetap up to date dengna perkembangan informasi rekayasa lalu lintas itu.

“Kalau rekan-rekan pernah mendengar ada one way ada contra flow ada pengalihan arus ini akan menjadi informasi penting bagi masyarakat untuk mengikuti perkembangan ini,” tambah dia.

Dalam hal ini, Firman memastikan bahwa pihak kepolisian telah melakukan berbagai persiapan fisik dan manajemen.

Sejumlah lokasi strategis di Provinsi Jawa Barat pun telah ditinjau. Beberapa titik diantaranya, Bandara Internasional Kertajati, Majalengka, Jawa Barat. Kemudian, kesiapan Tol Cisumdawu Seksi 4 (Cimalaka-Legok BAT 4). Lalu Rest Area KM 86 B 81 B dan 62 B Tol Cipali, Perlintasan tol Cipularang dan berakhir di Terminal Rambutan, Jakarta.

Firman menuturkan bahwa pihaknya bakal mempersiapkan personil dan menambah kekuatan di lapangan. Upaya itu demi tercapainya pelayanan masyarakat yang baik dalam kelancaran arus mudik kali ini.

“Sesuai dengan tugas kami di korlantas hari ini kami memastikan kesiapan fisik, cara bertindak kita dalam membantu masyarakat dalam arus lalu lintas ini bisa lebih matang,” jelasnya.

Sebagai informasi, Korlantas memprediksi puncak arus mudik Lebaran 2023 akan dimulai sejak 18 hingga 21 April mendatang.

Sejumlah persiapan telah dilakukan. Hal ini untuk mengantisipasi tingginya pemudik yang melakukan perjalanan. Mengingat juga, Kemenhub memprediksi peningkatan hingga 14,2 persen jumlah pemudik 2023 dibandingkan tahun lalu.

Dalam hal ini, Kemenhub memperkirakan sebanyak 123 juta masyarakat akan melakukan mudik.

Apa reaksi anda soal berita ini?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
Iklan-Admin

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *