KPK Beberkan Berkas yang Dicuri Soal Suap Eks Wali Kota Yogyakarta

Gambar Gravatar
KPK Beberkan Berkas yang Dicuri Soal Suap Eks Wali Kota Yogyakarta
Juru Bicara KPK, Ali Fikri beberkan banyak berkas penting yang ikut di curi dari rumah jaksa FAN di Provinsi Yogyakarta.

KABARDPR.COM – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melalui Juru Bicara Ali Fikri menyebut, banyak berkas penting yang ikut di curi dari rumah jaksa FAN di Provinsi Yogyakarta.

Dia mengatakan, bahwa salah satu berkas perkara yang ikut di maling itu ternyata merupakan berkas kasus suap yang menjerat mantan Wali Kota Yogyakarta, Haryadi Suyuti.

Bacaan Lainnya

“Antara lain perkara Wali Kota Yogyakarta, kan, dan beberapa perkara-perkara lainnya lah. Saya kira tidak perlu disebutkan,” kata Ali Fikri dalam keterangannya yang di kutip Kabardpr.com, Rabu (28/12/2022).

Selain itu, Ali juga mengakui banyak berkas perkara yang ikut di bawa maling.

“Tapi yang pasti karena Satgas Penuntutan, Kasatgasnya, ya pasti menangani banyak perkara, begitu,” terangnya.

Ali tidak secara spesifik menuduh secara lansung kasus pencurian tersebut berkaitan dengan berkas perkara yang sedang di tangani oleh KPK.

Pasalnya, pihaknya masih harus menunggu terkait proses penyelidikan yang tengah di tangani oleh Polri saat ini.

“Sekali lagi tidak bisa spekulasi terkait perkara atau tidak, sebelum kemudian pelakunya di tangkap. Kalau misal pelakunya sudah di tangkap kan misal di gali nanti motifnya apa, kan, apakah ada kaitan perkara atau tidak,” pungkasnya.

Baca Artikel Lainnya di Google Berita

Apa reaksi anda soal berita ini?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
Iklan-Admin

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *