Inilah 10 Makanan Penyebab Bau Mulut dan Sumbernya

Inilah 10 Makanan Penyebab Bau Mulut dan Sumbernya
Ilustrasi Penyebab Bau Mulut dan Sumbernya.

KABARDPR.COM – Makanan penyebab bau mulut ini sebenarnya tidak bisa dijadikan tersangka utama sebagai sumber bau pada mulut Anda. Bisa jadi, justru memang keadaan tubuh Anda lah yang tidak nyaman atau sedang dalam kondisi yang begitu sensitif terhadap suatu zat yang terkandung di dalam makanan tersebut sehingga menimbulkan bau tak sedap pada mulut.

Sulfur, Sumber Bau Pada Makanan

Bacaan Lainnya

Makanan penyebab bau mulut umumnya terjadi karena makanan tersebut memiliki kandungan sulfur yang kuat. Kandungan inilah yang menjadi sumber utama penyebab bau pada makanan. Ada begitu banyak makanan yang mengandung sulfur, diantaranya telur, daging merah, makanan laut, kacang-kacangan, dan masih banyak lagi. Namun berikut adalah beberapa makanan dengan kandungan sulfur sangat kuat hingga menimbulkan bauyang betah bertahan hingga berjam-jam di dalam mulut.

– Durian

Meskipun menimbulkan bau tak sedap pada mulut, buah lokal dengan jumlah penggemar yang tinggi ini juga memiliki cukup banyak manfaat bagi tubuh, diantaranya mampu menurunkan depresi, menjaga kesehatan tulang dan gigi, serta membuat badan tidak mudah capek. Cara untuk menghilangkan bau mulut selepas mengkonsum buah ini adalah dengan meminum air putih yang dituangkan pada cekungan bagian dalam kulit durian atau biasa disebut dengan lundang.

– Petai

Selain baunya yang menyengat, petai ternyata memiliki manfaat yang baik bagi para penderita diabetes karena biji petai mampu meningkatkan produksi insulin dalam tubuh, khususnya petai selok atau petai china. Cara menghilangkan bau menyengat petai pada mulut bisa dengan menggosok gigi, mengunyah butiran beras, dan berkumur dengan daun sirih.

– Jengkol

Bau menyengat pada jengkol tidak lantas menjadikannya kehilang penggemar. Orang-orang menikmatinya sebagai makanan yang memiliki manfaat untuk kesehatantulang dan rambut, juga menjadi sumber energi yang baik bagi tubuh. Anda bisa mensiasati bau mulut akibat mengkonsumsi biji ini dengan memakan satu sendok penuh serbuk kopi hitam (tanpa diseduh).

– Bawang putih

Walau kecil, namun manfaat dari bawang putihlah sangatlah besar, yakni sebagai anti kanker yang sangat kuat. Mengkonsumsi bawang putih berlebihan bisa menyebabkan mulut berbau tidak sedap, bahkan mampu bertahan hingga 72 jam. Namun, Anda bisa menghilangkannya dengan langsung mengonsumsi teh hijau, serbuk kopi, ataupun daun herba seperti basil dan peterseli.

– Bawang merah

Selain memiliki kandungan sulfur yang cukup tinggi, bawang merah ternyata dapat menjadi penangkal virus karena sifatnya yang mampu menekan pertumbuhan bakteri berbahaya dan membunuh mikroba.

Hal ini ditemukan pertama kali oleh seorang dokter yang menangani virus flu di Spanyol hampir seabad yang lalu. Ia menemukan seorang keluarga selamat dari virus mematikan itu akibat bawang merah yang ditaruhnya di ruangan rumah.

Apa reaksi anda soal berita ini?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Pos terkait