HMI Ajak Masyarakat Percaya Polri Bisa Atasi Kasus Bom Bunuh Diri di Astana Anyar

HMI Ajak Masyarakat Percaya Polri Bisa Atasi Kasus Bom Bunuh Diri di Astana Anyar
Ketua Bidang Hukum dan HAM Badko HMI Jabodetabeka-Banten, Muhammad Daud Loilatu. (Foto: Kabardpr.com/SF)

KABARDPR.COM – Pengurus Himpunan Mahasiswa Islam Badan Koordinasi (HMI Badko) Jabodetabeka-Banten, Muhmmad Daud Loilatu menghimbau masyarakat agar tidak panik dan mudah terprovokasi menyikapi insiden ledakan bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung, Jawa Barat pada Rabu (7/12/2022) kemarin.

Ketua Bidang Hukum dan HAM Badko HMI Jabodetabeka-Banten ini mengatakan, menjelang natal dan tahun baru, narasi-narasi yang bisa menganggu keamanan dan ketertiban masyarakat kerap di lakukan oleh pihak tertentu.

Bacaan Lainnya

“Kami ikut mengingatkan masyarakat agar tidak mudah terpancing atas insiden bom kemarin. Mengingat jelang natal dan tahun baru (nataru) ini, bisa saja di manfaatkan oleh pihak tertentu untuk memperkeruh suasana dalam negeri,” kata Daud Loilatu kepada Kabardpr.com, Kamis (8/12/2022).

Daud meyakini, aksi bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar bisa ditangani dengan baik oleh institusi Polri dan melakukan penyelidikan sekaligus membongkar semua jaringan yang terlibat dalam aksi bom bunuh diri tersebut.

“Mari kita percayakan kepada Polri dalam menjalankan tugasnya dengan baik. Terutama, dalam mengungkap motif pelaku teror hingga menyeret semua jaringan yang terlibat dalam aksi teror yang menyebabkan korban berjatuhan itu,” pintanya.

Selain itu, Daud berharap aksi bom bunuh diri yang menyasar kantor polisi tak berkaitan dengan gonjang-ganjing di dalam tubuh institusi Polri.

Olehnya, ia harapkan semua kader HMI seluruh Nusantara dan masyarakat turut terlibat dalam memastikan keamanan jelang natal dan tahun baru ini berjalan dengan baik.

“Jelang tahun baru dan natal ini, kami Pengurus HMI Badko Jabodetabeka-Banten mengajak kader HMI dan seluruh lapisan masyarakat agar sama-sama memastikan keamanan dalam negeri terjaga kondusifitasnya,” harapnya.

Baca Artikel Lainnya di Google Berita

Apa reaksi anda soal berita ini?
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0
+1
0

Pos terkait